Kamis, 11 Desember 2014

Manfaat mengucapkan Terima Kasih dalam lingkungan kerja

Manfaat mengucapkan Terima Kasih untuk meningkatkan situasi kerja yang kondusif dan mendorong produktivitas tim:

v  Terima kasih adalah wujud pembangunan  “Budaya” dalam organisasi

Budaya berisi nilai-nilai yang bisa diterima oleh seluruh anggota organisasi, misalnya budaya salam dan tersenyum, budaya menjaga kebersihan bersama, budaya bersopan santun dan sebagainya. Berterima kasih atas apa yang dilakukan bawahan untuk tim juga merupakan bagian dari budaya bersopan santun yang sangat bermanfaat karena memberikan perasaan diakui dari tim atau atasan atas apa yang sudah dikerjakan seorang bawahan. Pengakuan ini sangat penting karena meskipun seseorang sudah jelas-jelas menjadi anggota tim namun kualitas pekerjaannya belum tentu bisa diterima, dan dengan pengakuan tersebut hati bawahan menjadi lega karena telah bisa menyumbangkan hasil karyanya untuk organisasi. Apabila seorang bawahan mengucapkan terima kasih kepada atasan, hal ini dianggap biasa karena bawahan dibantu oleh atasan. Sebaliknya ucapan terima kasih atasan kepada bawahan membawa nilai lebih dan dapat mendorong bawahan melakukan pekerjaan dengan lebih baik lagi.

v  Terima kasih sebagai bentuk “ Penghargaan dan Motivasi” kepada karyawan.

Terimakasih yang lebih dalam disampaikan bukan sebatas pengakuan namun sebagai bentuk penghargaan bahwa mereka sudah mengerjakan tugas-tugasnya dengan hasil yang sangat baik. Hasil ini diharapkan menjadi masukan berharga untuk memperolah hasil yang lebih baik lagi. Dengan demikian penghargaan seperti ini akan menjadi motivasi ke depannya bagi seseorang atau tim untuk mengejar yang lebih besar lagi. Agar lebih bermakna, ucapan terima kasih semacam ini dapat disampaikan secara lebih resmi di depan meeting atau pada saat merayakan keberhasilan tim misalnya dengan makan-makan kecil dan sebagainya. Jadi jangan lewatkan meeting atau acara makan-makan tanpa mengucapkan terima kasih kepada anggota tim yang berjasa.
Situasi semacam ini bila sudah membudaya akan menjadi motivasi yang relatif murah tetapi bermakna tinggi. Bagi para eksekutif tingkat menengah ke atas yang pendapatannya sudah lebih dari cukup maka penghargaan secara moral akan lebih penting daripada penghargaan secara materi. Penghargaan secara moral ini akan memberi kepuasan yang memenuhi kebutuhan tingkat lanjutan yaitu sebuah “Recognition atau Pengakuan”.

v  Terima kasih sebagai kata pembuka pada saat menegur bawahan

Teguran adalah suatu hal dalam serangkaian kata-kata yang sangat berat bagi yang mengucapkan maupun yang mendengarkan. Oleh karenanya kita sebaiknya mulai dengan mengucapkan terima kasih kepada bawahan yang akan ditegur atas hal-hal yang sudah dikerjakannya dengan baik. Kemudian kita bisa meneruskan dengan teguran bagi hal-hal yang kurang baik dikerjakan. Dengan demikian kita tidak hanya merespons hal yang kurang tetapi hal-hal yang lebih yang dilakukan anggota tim sehingga keseimbangan dalam kepemimpinan tetap terjaga. Anak buah pun tidak merasa sakit hati karena ditegur akan hal-hal yang salah dilakukannya. Dia pun mendapatkan apresiasi atas hal-hal yang produktif.

Kata bijak :
Sebagaimana orang yang haus membutuhkan air, begitu jugalah anak buah, bagaikan orang yang haus pengakuan membutuhkan  “terima kasih”.
 
  
Sumber: Managing Your Strengths & Weaknesses (Mengubah Kelemahan menjadi Kekuatan) dari Gunadi Getol, Ph.D.             

Selasa, 18 November 2014

Jendela Kepribadian Manusia


Dalam teknik yang dikembangkan oleh Joseph Luth dan Harry Ingham (karena itulah namanya “Johari” Windows) ini disebutkan bahwa manusia memiliki 4 (empat) jendela kepribadian dan jendela-jendela ini berisi kumpulan sifat-sifat yang saling berbeda, yaitu;

v Jendela yang terbuka, adalah beberapa karakter atau kualitas kepribadian dan sifat-sifat kita yang dengan mudah diketahui dengan jelas baik oleh orang lain maupun kita sendiri. Karakter ini misalnya, umur, jenis kelamin, ciri-ciri fisik seperti rambut panjang atau pendek, badan kurus atau gemuk, suara lantang, kedudukan di kantor dan lain-lain. Selain ciri-ciri fisik ada juga sikap yang memang sudah disadarinya sendiri dan mudah diketahui orang lain. Karakter ini antara lain seseorang yang sangat teliti dalam bekerja atau seseorang yang pemarah dan lain-lain. Karena sudah menyadari maka seseorang bisa dengan usahanya yangkeras mengubah atau meningkatkan sifat-sifat tersebut. Yaitu dengan mengurangi atau menambah sesuai dengan citra yang ingin diperolehnya.

v Jendela yang tertutup, adalah semua karakter atau hal yang kita sembunyikan dari orang lain baik secara materi maupun nonmateri. Hal  tersebut misalnya harta benda atau uang simpanan kita tentu tidak ingin kita beritahukan pada orang lain. Demikian juga ketidakmampuan kita dalam beberapa hal atau sifat-sifat kita yang buruk mungkin ingin kita sembunyikan dari orang lain. Begitu pula misalnya kalau kita marah atau kecewa pada seseorang dan kita tetap bersikap manis seolah tidak terjadi sesuatu. Kita sering berdalih bahwa hal-hal yang tidak ingin kita ungkapkan kepada orang lain adalah hak-hak pribadi atau “privacy” kita, dimana orang lain tidak perlu mengetahuinya karena tidak akan bermanfaat bagi mereka. Semua hal lain menjadi rahasia kita dan menjadi jendela yang kita tutup bagi orang lain. Sayangnya sering sekali karakter yang kita tutup ini merupakan kekurangan kita yang ingin kita sembunyikan dari orang lain. Tetapi hal ini menyebabkan orang justru tidak bisa mengulurkan tangan untuk membantu kita mengubah atau menutup kekurangan kita tersebut.

v Jendela yang buta, adalah hal-hal atau sikap kita yang tidak kita sadari tetapi dampaknya sangat dirasakan orang lain. Beberapa sikap kita yang egois dan mementingkan diri sendiri  tidak mudah kita sadari namun orang lain sangat merasakan dampaknya. Misalnya banyak orang mengatakan pandai mengemudi mobil namun tetap mendahului kendaraan lain pada tikungan tajam. Betapa banyak kita melihat orang-orang yang memarkir kendaraannya tanpa memedulikan apakah menghalangi orang lain atau tidak. Sering kita temui banyak orang-orang berebut tiket di depan sebuah loket yang penuh sesak. Tanpa disadari banyak sikap kita yang egois yang berdampak merugikan orang lain menjadi jendela yang buta bagi kita. Karakter pada jendela yang buta ini menjadi sangat berbahaya bagi diri kita karena kita tidak menyadari sehingga tidak mungkin mengubah. Akibatnya di samping merugikan orang lain pada akhirnya sebenarnya hal ini lebih merugikan diri kita sendiri. Kita ditinggalkan orang lain yang sudah tidak tahan dengan sikap dan kebutaan kita atas karakter tersebut.

v Jendela yang gelap, adalah hal-hal yang menjadi rahasia sang Ilahi, misalnya jodoh dan kematian. Kita tidak pernah tahu siapa yang akan menjadi jodoh kita sampai kita menikah. Demikian pula kematian, kita boleh berharap berumur panjang namun kapan ajal menjemput tetap menjadi rahasia Tuhan Yang Maha Esa. Jendela yang terakhir ini menjadi tempat kita menyerahkan diri kita hanya kepada-Nya dan setelah berusaha sekuat kemampuan kita. Kita harus bersyukur atas semua yang dikaruniakan Tuhan kepada kita. Tidak seharusnya kita merasa iri dengan rejeki atau sukses orang lain. Yakinlah bahwa Tuhan memberikan yang terbaik untuk kita sesuai dengan ibadah kita masing-masing di dunia yang fana ini.

(Sumber : diambil dari Joseph Luth, “The Johari Windows”, Human Relation Training News, Vol 5. No.1 1961, halaman 6-7 dalam buku Gunadi Getol, Ph. D., “Managing Your Strenghts & Weaknesses, Mengubah Kelemahan menjadi Kekuatan)

Jumat, 31 Oktober 2014

Pengertian Dasar dalam Ekonomi

PENGERTIAN DASAR dalam EKONOMI

a. Ekonomi Normatif dan Ekonomi Positif
Analisis normatif menganalisis ekonomi kemakmuran (welfare economics) yang menentukan kondisi-kondisi ideal dan menentukan metode yang dapat digunakan untuk mencapai kondisi ideal tersebut. Dengan kata lain, analisis normatif merupakan kerangka analisis yang melihat suatu permasalahan atau fenomena berdasarkan apa yang seharusnya terjadi. Misalkan seharusnya pengangguran harus rendah, distribusi pendapatan seharusnya merata antar penduduk, dan seharusnya tidak ada masyarakat miskin dalam perekonomian. Sebaliknya analisis positif melihat suatu permasalahan berdasarkan pada apa yang sesungguhnya terjadi dalam perekonomian, misalnya tingkat pengangguran di Indonesia sampai tahun 2004 adalah 40 juta jiwa dan jumlah penduduk miskin adalah 80 juta jiwa.

b. Barang Ekonomi dan Barang Bebas
Barang bebas merupakan jenis barang yang untuk mendapatkannya tidak memerlukan pengorbanan sedangkan barang ekonomi merupakan barang yang untuk mendapatkannya memerlukan pengorbanan. Pengertian pengorbanan disini adalah berupa keharusan konsumen untuk membayar harga atas suatu barang dan jasa yang akan dikonsumsinya. Biasanya barang bebas jumlahnya tidak terbatas dan bukan merupakan barang langka, misalnya udara dan sinar matahari. Sebaliknya barang ekonomi biasanya jumlahnya terbatas dan dibutuhkan oleh masyarakat, misalnya beras, pakaian, rumah dan lain-lain.

c. Analisis Ekuilibrium Parsial dan Analisis Ekuilibrium Umum
Analisis ekuilibrium parsial (partial equilibrium  analysis) membahas pasar secara individu dalam pembentukan harga dan jumlah barang dan jasa. Analisis ini biasanya digunakan untuk mikro ekonomi. Analisis ekuilibrium umum (general equilibrium analysis) membahas perilaku pasar secara umum dan saling berhubungan dalam suatu sistem perekonominan. Analisis ekuilibrium umum ini biasanya digunakan untuk ekonomika mikro.
  
d. Pandangan Statik dan Pandangan Dinamik
Pandangan Statik. Keadaan pengetahuan saat ini dan usaha penambahannya, baik kepada keluasan pengetahuan itu sendiri maupun pada hukum, teori, hipotesis dan kaidah-kaidahnya.
Pandangan dinamik. Pengetahuan yang sekarang adalah penting, kedudukan penting ini disebabkan oleh pengetahuan yang ada sekarang merupakan dasar bagi teori penelitian dan penemuan-penemuan.

Jenis Organisasi Sistem Ekonomi.
Perekonomian Tradisional
Perekonomian tradisional ditandai dengan corak kegiatan ekonomi yang bersifat subsisten, artinya barang-barang yang dihasilkan oleh pelaku-pelaku ekonomi ditujukan untuk memenuhi kebutuhannya sendiri. Dengan kata lain, masyarakat bertindak sebagai produsen sekaligus sebagai konsumen. Kondisi ini ditandai dengan masih sederhananya teknologi produksi sehingga mengakibatkannya rendahnya tingkat produktivitas. Sektor yang dominan pada organisasi ekonomi tradisional ini adalah sektor pertanian, terutama pertanian tanaman pangan. Kegiatan ekonomi diatur berdasarkan kebiasaan dan adat-istiadat yang berlaku turun-temurun di dalam masyarakat. Kadangkala dalam masyarakat seperti ini, pemikiran yang tidak rasional masih mendominasi perilaku masyarakat , seperti animisme dan dinamisme.

Perekonomian Pasar
Dalam, perekonomian pasar, ada pemisahan yang jelas antara peran masyarakat sebagai produsen dan sebagai konsumen. Barang dan jasa yang dihasilkan oleh produsen merupakan respon dari kebutuhan pasar. Dengan kata lain, pasar merupakan faktor utama yang mengatur dan menentukan jenis dan kapasitas kegiatan di masyarakat. Dalam perekonomian pasar yang murni (pure market mechanism), peranan pemerintah sangat kecil, bahkan tidak ada. Faktor produksi dapat dimiliki oleh perseorangan atau swasta, sehingga perseorangan memiliki kebebasan yang luas untuk menggunakan faktor produksi yang dimilikinya. Semakin besar faktor produksi yang dimiliki oleh perseorangan, maka semakin besar pula kesempatan orang tersebut untuk menikmati kesejahteraan dibandingkan dengan orang lain yang tidak memiliki faktor produksi. Kesenjangan antar kelompok masyarakat sangat dimungkinkan dalam perekonomian pasar. Perekonomian pasar sering diartikan sabagai persaingan bebas (free-fight liberalism) yang pada saat ini identik dengan perekonomian kapitalis.

Perekonomian Perencanaan Terpusat
Perekonomian perencanaan merupakan bentuk perekonomian yang bertolak belakang dengan perekonomian pasar. Dalam perekonomian perencanaan, pemerintah sangat dominan menentukan jumlah dan jenis barang yang dihasilkan. Untuk menguatkan peranan pemerintah dalam perekonomian, maka pemerintah membentuk badan yang berfungsi sebagai perencana kegiatan ekonomi. Faktor produksi dan sumber-sumber ekonomi yang bersifat vital bagi kehidupan masyarakat luas dikendalikan oleh pemerintah. Dengan dikuasainya kegiatan ekonomi oleh pemerintah, maka secara teoritis pemerintah dapat dikuasainya kegiatan ekonomi oleh pemerintah, maka secara teoritis pemerintah dapat mendistribusikan sumber-sumber ekonomi kapada seluruh masyarakat secara lebih merata sehingga pada akhirnya kesenjangan antar kelompok masyarakat dapat dikurangi.

Perekonomian Campuran
Jenis organisasi ekonomi campuran ini dalam kenyataannya diterapkan di sebagian besar negara di dunia. Di satu sisi, pemerintah campur tangan dalam kegiatan ekonomi, tapi lain perseorangan diberikan kebebasan untuk melakukan kegiatan ekonomi dan menguasai faktor produksi sesuai dengan mekanisme pasar. Tujuan perekonomian campuran ini secara implisit adalah menghasilkan barang dan jasa sesuai dengan kebutuhan masyarakat, penggunaan faktor produksi dengan efisien, pemerataan distribusi pendapatan dan perkembangan perekonomian yang stabil dari waktu ke waktu.

Mekanisme pasar (market mechanism) dapat menjawab ketiga masalah dasar tersebut melalui fungsi pasar. Fungsi pasar dapat dibedakan menjadi empat, yaitu:
a.        Menetapkan nilai. Konsep yang digunakan untuk menentukan nilai suatu barang dan jasa adalah tingkat harga (price) dari barang dan jasa yang diperjualbelikan. Mengenai barang dan jasa apa yang akan diproduksi, pasar akan menjawab melalui permintaan konsumen. Barang dan jasa yang akan diproduksi, pasar akan menjawab melalui permintaan konsumen. Barang dan jasa apa saja yang dibutuhkan dan diminta oleh konsumen , itulah yang dihasilkan. Apabila terjadi kenaikan permintaan untuk barang dan jasa tertentu, maka pasar akan bereaksi dalam bentuk kenaikan harga, begitu pula sebaliknya apabila terjadi penurunan permintaan terhadap barang dan jasa tertentu, maka harga akan mengalami penurunan. Fungsi ini sekaligus menjawab pertanyaan barang dan jasa yang akan dihasilkan.
b.        Mengorganisasi produksi. Dalam melakukan produksi, produsen akan memilih cara atau metode yang paling efisien. Efisien dapat dilakukan dengan cara memilih faktor produksi yang paling murah harganya. Produsen akan menggunakan lebih sedikit faktor produksi yang harganya lebih mahal.
c.         Mendistribusikan produk. Pasar merupakan media atupun tempat untuk mendistribusikan barang dan jasa dari produsen kepada konsumen. Fungsi ini yang akan menjawab pertanyaan ketiga, yaitu untuk siapa barang dan jasa tersebut dihasilkan. Jawabannya adalah konsumen yang memperoleh pendapatan dari faktor produksi yang dimilikinya, maka semakin besar kesempatan konsumen tersebut untuk membeli barang dan jasa yang ada di pasar. Disisi lain, pasar juga akan menentukan harga dari masing-masing faktor produksi tersebut, semakin banyak kepemilikan suatu faktor produksi dan semakin mahal harga faktor produksi tersebut, maka semakin besar pendapatannya.

d.        Menyelanggarakan penjatahan. Fungsi ini berkaitan dengan jumlah barang dan jasa yang mampu dihasilkan bersifat terbatas, sehingga pasar berfungsi melakukan penjatahan (rationing). Harga yang terbentuk di pasar akan membatasi konsumsi yang berlebihan. 

Rabu, 08 Oktober 2014

Harga beras dan Inflasi

Pengaruh Harga Eceran Beras (HEB) terhadap Inflasi di Indonesia

Inflasi diartikan sebagai suatu gejala dimana tingkat harga umum mengalami kenaikan secara terus-menerus. Venieris dan Sebold mendefinisikan inflasi sebagai suatu kecenderungan meningkatnya tingkat harga umum secara terus menerus sepanjang waktu (a sustained tendency for the general level of prices to rise over time). Berdasarkan definisi tersebut, kenaikan tingkat harga umum (general price level) yang terjadi sekali waktu saja, tidaklah dapat dikatakan sebagai inflasi (Nanga, 2005). Menurut Nopirin (2000) inflasi adalah proses kenaikan harga umum barang-barang secara terus menerus.

Inflasi merupakan salah satu indikator ekonomi makro yang sangat penting dan selalu menjadi perhatian utama, baik bagi pemerintah, pelaku ekonomi, maupun masyarakat secara umum. Sebagai indikator ekonomi makro, laju inflasi tidak hanya akan berpengaruh terhadap kinerja pasar barang, tetapi juga akan berpengaruh langsung terhadap pasar uang dan pasar modal. Dinamika pasar barang merupakan salah satu faktor kunci dalam menentukan laju inflasi. Bagi negara berkembang seperti Indonesia, pasar produk makanan (pangan) merupakan salah satu pasar barang yang memegang peran kunci dalam penentuan laju inflasi. Sebagai contoh, pada periode 2002 - 2007, rata-rata kontribusi kelompok makanan terhadap laju inflasi mencapai lebih dari 50% (Bank Indonesia, 2007).

Komoditas pangan yang memiliki kontribusi yang cukup besar terhadap laju inflasi di Indonesia adalah beras yaitu sebesar 24 persen (BPS, 2012). Di Indonesia, beras memberikan peran hingga sekitar 45 persen dari total food intake, atau sekitar 80 persen dari sumber karbohidrat utama dalam pola konsumsi masyarakat Indonesia. Hal tersebut relatif merata di seluruh Indonesia, maksudnya secara nutrisi, ekonomi, sosial dan budaya, beras tetap merupakan pangan terpenting bagi sebagian besar masyarakat (Arifin, 2003). Selain itu, dalam komponen pengeluaran konsumsi masyarakat Indonesia beras mempunyai bobot yang paling tinggi. Oleh karena itu, inflasi nasional sangat dipengaruhi oleh perubahan harga beras.

Kontribusi beras terhadap asupan kalori penduduk Indonesia yang besar menyebabkan konsumsi akan beras menjadi tinggi. Tingkat konsumsi beras Indonesia tahun 2011 sebesar 139,15 kg/kapita. Salah satu yang menyebabkan tingginya jumlah konsumsi beras adalah tingginya jumlah penduduk Indonesia yaitu mencapai 240 juta jiwa. Di sisi suplai, produksi beras relatif tetap. Hal ini menyebabkan kelebihan permintaan beras. Permintaan beras yang tinggi sementara suplai beras tetap, akan menyebabkan harga beras di pasaran meningkat (Fadillah, 2007). Lonjakan harga beras yang tinggi ini akan mengakibatkan laju inflasi meningkat (Setneg, 2011).

Dengan demikian dalam mengendalikan laju inflasi di Indonesia, salah satu aspek yang patut mendapat perhatian yaitu pengendalian terhadap harga kelompok makanan terutama beras. Peran kelompok pangan terhadap laju inflasi diperkirakan akan masih dominan, paling tidak untuk 5–10 tahun mendatang. Oleh karena itu perlu adanya kebijakan yang dilakukan untuk menjaga kestabilan harga beras agar tidak mempengaruhi laju inflasi.

Kamis, 02 Oktober 2014

CINTA DAN SAYANG


Cinta adalah sifat baik yang mewarisi semua kebaikan, perasaan belas kasih dan kasih sayang. Cinta merupakan sebuah kegiatan aktif yang dilakukan manusia terhadap objek lain, berupa pengorbanan diri, empati, perhatian, kasih sayang, membantu, menuruti perkataan, mengikuti, patuh dan mau melakukan apa pun yang diinginkan objek tersebut. Sedangkan sayang didefinisikan sebagai rasa yang tulus, bukan hanya sekedar rela dan juga siap melepas seseorang yang anda sayang dengan pertimbangan bahwa orang tersebut akan lebih bahagia. Sayang juga relatif mendekati cinta karena sayang muncul karena adanya sesuatu dari diri seseorang sehingga akan membuat anda sayang terhadap orang tersebut (Mengambil referensi dari mbh google).
Jika dilihat  dari definisi masing-masing, maka saya menangkap bahwa cinta lebih bersifat khusus dalam hal hubungan pribadi, artinya lebih di peruntukan untuk pasangan lawan jenis kita. Selain itu, cinta juga bersifat universal, artinya mencakup banyak hal, bisa cinta lingkungan, cinta keluarga, cinta tanah air dan sebagainya, adanya ikatan emosional  yang lebih terhadap objek tertentu.
Sedangkan, sayang memiliki makna yang lebih luas dalam hal hubungan pribadi, sayang bisa di berikan kepada siapa saja, baik itu lawan jenis, sesama jenis, adik, kakak ataupun saudara. Artinya kita memiliki kedekatan emosional yang lebih terhadap orang-orang tersebut. Sayang lebih luas cakupannya dalam hal hubungan emosional personal.
Apa kita mulai bisa membedakan apa itu cinta dan apa itu sayang????
Mungkin masih sangat sulit membedakan, karena keduanya saling terikat satu sama lain. Ketika kita tidak ingin kehilangan seseorang, maka itu adalah cinta. Sebab kita ingin orang tersebut selalu berada di sisi kita. Tetapi ketika orang tersebut tidak bahagia berada di sisi kita, maka berusahalah membuatnya bahagia jika kita mencintai orang tersebut. Namun jika kita tidak mampu, maka lepaskanlah, biarkan orang tersebut mencari kebahagiannya, dan itulah namanya sayang. Dua kata “cinta dan sayang”, simple tetapi penuh makna yang dalam bagi semua orang.
Maka tempatkanlah “cinta dan sayang” kita pada orang dan sesuatu yang tepat, karena cinta dan sayang sangat sensitif bagi perasaan seseorang. Sakit hati itu sangat tidak enak, maka janganlah menyakiti atau mempermainkan perasaan orang lain. Buatlah prinsip “Kalau satu ya satu, dan sayangilah dengan penuh orang tersebut”, namun jika orang tersebut yang bermain-main maka lepaskanlah. Itu berarti dia tidak pantas untuk kita, tidak perlu membenci, karena membenci hanya merusak hati, pikiran dan raga kita. Semoga kita dapat memahami apa itu cinta dan apa itu sayang,,,
Selamat mencari cinta dan sayang kalian..............

Senin, 11 Agustus 2014

Darah dan Peredaran Darah, Getah Bening

Darah dan Peredaran Darah, Getah Bening

Dalam peredarannya darah mengangkut oksigen, zat makanan, mineral, vitamin dan sisa-sisa pembakaran. Selain sebagai alat transport, darah dan getah bening memiliki fungsi-fungsi tertentu, kecuali ada eritrosit susunan darah dan susunan getah bening pada dasarnya sama. Alat-alat peredaran darah terdiri atas jantung, pembuluh nadi, pembuluh balik dan pembuluh kapiler. Peredaran darah pada manusia adalah peredaran darah ganda yang terdiri atas dua macam peredaran darah. Getah bening beredar melalui pembuluh-pembuluh getah bening yang akhirnya masuk ke peredaran darah melalui pembuluh limfe kiri dan pembuluh limfe kanan yang bermuara pada pembuluh balik di bawah selangka kiri dan pembuluh balik di bawah selangka kanan.

Ø  Darah
-          Pengedaran sari makanan terutama dilakukan oleh darah dengan alat-alat peredarannya.
-          Darah merupakan jaringan pengikat yang berbentuk cair.
-          Volume darah di dalam tubuh manusia kurang lebih 5 liter.

-          Darah tersusun oleh 2 bagian, yaitu bagian yang cair (plasma darah) dan bagian yang padat (sel-sel darah).
Fungsi darah antara lain:
-          Mengedarkan oksigen yang diambil dari paru-paru ke sel-sel seluruh tubuh, dilakukan oleh sel-sel darah merah.
-          Mengedarkan sari makanan dari usus ke hati lalu ke seluruh bagian tubuh, dilakukan oleh plasma darah.
-          Menerima sisa-sisa oksidasi berupa uap air dan karbondioksida untuk dilepaskan di paru-paru, dilakukan oleh plasma darah.
-          Mengedarkan hormon, dilakukan oleh plasma darah.
-          Pengatur suhu tubuh
-          Mencegah terjadinya infeksi. Jika ada luka, darah yang keluar membentuk benang-benang fibrin yang menutup luka, dilakukan oleh kepingan-kepingan darah.

Ø Plasma darah
-          Plasma darah terdiri dari kurang lebih 90% air
-          Plasma darah berwarna jernih kekuningan
-          Plasma darah mengandung zat makanan (antara lain: protein, lemak, glukosa atau gula anggur, garam-garam atau mineral dan vitamin), hormon dan sisa-sisa oksidasi (karbondioksida).
-          Di dalam plasma darah juga terdapat fibrinogen, yaitu zat pembentuk benang-benang fibrin yang berfungsi dalam proses pembekuan darah.
-          Plasma darah yang tidak mengandung fibrinogen disebut serum.
-          Serum mengandung zat antibody, yaitu zat yang dapat melawan benda-benda asing atau kuman penyakit yang masuk ke dalam tubuh.

Ø Sel darah merah (Eritrosit)
-          Sel-sel darah merah berbentuk bulat pipih, cekung di tengah dan tidak berinti.
-          Di dalam tiap mm3 darah terdapat kurang lebih 5 juta sel darah merah.
-          Sel darah dibuat di dalam hati, kura (limpa), tetapi sebagian besar dibuat di dalam sumsum merah yang terdapat pada tulang pipih.
-          Hemoglobin adalah zat warna merah darah.
-          Hemoglobin mengandung zat besi dan berfungsi sebagai pengantar oksigen.
-          Darah yang banyak mengandung oksigen berwarna merah cerah, sedangkan darah yang banyak megandung karbondioksida berwarna merah tua.
-          Orang yang tinggal di pegunungan yang tinggi atau di daerah dengan udara yang kadar oksigennya rendah mempunyai darah yang jumlah eritrositnya lebih banyak sehingga permukaan hemoglobinnya juga lebih luas.
-          Sel darah merah yang sudah beredar kurang lebih 120 hari akan rusak di dalam kura.
-          Hemoglobin yang terlepas dari eritrosit yang rusak menjadi zat warna empedu di dalam hati.
-          Anemia adalah penyakit kekurangan darah. Kekurangan darah berarti kurang sel-sel darah merah atau hemoglobinnya.


Ø Sel darah putih (Lekosit)
-          Sel darah putih tidak berwarna, tidak mempunyai bentuk tetap, bergerak aktif, sehingga dapat menerobos dinding pembuluh darah, mempunyai inti.
-          Ukuran sel darah putih lebih besar daripada sel darah merah tetapi jumlah sel darah putih jauh lebih sedikit daripada jumlah sel darah merah.
-          Di dalam tiap mm3 darah terdapat kurang lebih 8000 sel darah putih.
-          Sebagian besar sel darah putih dibuat di dalam sumsum merah tetapi sel-sel pembuatnya berbeda dengan sel-sel pembuat sel darah merah. Sebagian kecil sel darah putih juga dibuat di limpa dan di kelenjar-kelenjar limfe.
-          Sel darah putih berfungsi untuk melawan kuman-kuman penyakit atau benda asing yang masuk ke dalam tubuh. Sel-sel darah putih yang mati karena melawan kuman akan menjadi nanah dan membentuk zat anti bodi.

Ø Keeping darah (Trombosit)
-          Keping darah bentuknya tak teratur dan tak berinti.
-          Keeping darah dibuat di sumsum merah
-          Di dalam tiap mm3 darah terdapat kurang lebih 250.000 keping darah
-          Keeping darah mempunyai peranan penting dalam proses pembekuan darah. Bila terjadi luka, keeping darah yang pecah mengeluarkan enzim trombokinase, yang bersama kalsium akan mengubah protrombin menjadi thrombin. Selanjutnya thrombin mempengaruhi fibrinogen membentuk benang-benang fibrin yang menutup permukaan luka dan menahan keluarnya sel-sel darah merah.

Golongan darah
-          Karl Landsteiner (1863-1943), seorang dokter kelahiran Wina yang menemukan adanya 4 macam golongan darah manusia pada tahun 1900.
-          Empat macam golongan darah manusia yaitu: A, B, O dan AB.
-          Penggolongan darah didasarkan pada zat aglutinogen, yaitu sejenis protein yang terdapat di dalam sel darah merah.
-          Orang yang mempunyai aglutinogen A di dalam sel darah merahnya disebut bergolongan darah A.
-          Orang yang mempunyai aglutingen B di dalam sel darah merahnya disebut bergolongan darah B.
-          Orang yang mempunyai aglutinogen A dan B di dalam sel darah merahnya disebut bergolongan darah AB. Orang yang bergolongan darah AB dapat menerima darah dari semua golongan darah sehingga golongan darah AB disebut penerima umum (resipien universal).
-          Orang yang tidak mempunyai aglutinogen di dalam sel darah merahnya disebut bergolongan darah O. orang yang bergolongan darah O dapat memberikan darahnya kepada semua golongan darah sehingga golongan darah O disebut sebagai pemberi umum (donor universal).
-          Transfusi adalah peristiwa pemasukan darah ke dalam tubuh orang.
-          Donor adalah sebutan untuk orang yang memberikan darahnya kepada orang lain.
-          Resipien adalah sebutan untuk orang yang menerima darah dari orang lain.

Alat peredaran darah
-          Di dalam tubuh darah senantiasa beredar.
-          Alat pencernaan darah antara lain: jantung dan pembuluh-pembuluh darah.

ü Jantung
-          Jantung berfungsi sebagai pemompa darah.
-          Pada saat kita beristirahat, jantung berdenyut kurang lebih 75 kali per menit, pada saat kita bekerja , jantung berdenyut kurang lebih 140 kali per menit.
-          Jantung terletak di dalam rongga dada agak sebelah kiri, besarnya sekepal tangan dan beratnya kurang lebih 300 gram.
-          Jantung terdiri dari empat ruangan yaitu serambi kanan, serambi kiri, bilik kanan dan bilik kiri. Di antara bilik dan serambi terdapat katup yang dapat mencegah bercampurnya darah bersih dan darah kotor.
-          Pada tahun 1969 ahli jantung dari Afrika Selatan telah berhasil mengadakan pencangkokan atau transplantasi jantung.
Urut-urutan gerakan jantung adalah sebagai berikut:
-          Kedua serambi menguncup, kedua bilik mengembang. Hal ini menyebabkan darah masuk ke bilik.
-          Kedua bilik menguncup, kedua serambi mengembang. Hal ini membuat darah meninggalkan bilik dan masuk ke pembuluh nadi.
-          Kedua serambi dan kedua bilik istirahat sebentar, kemudian mulai lagi dari pertama.
Peredaran  darah
-          Peredaran darah manusia disebut peredaran darah rangkap (ganda) karena meliputi dua system, yaitu peredaran darah kecil dan peredaran darah besar.
-          Peredaran darah kecil atau peredaran darah paru-paru (jantung-paru2-jantung), darah dari bilik kanan dipompa keluar jantung menuju ke paru-paru untuk melepaskan karbondioksida, kemudian dari paru-paru darah membawa oksigen menuju serambi kiri lalu ke bilik kiri.
-          Peredaran darah besar (jantung-seluruh tubuh kecuali paru2-jantung) melanjutkan peredaran darah kecil, darah dari bilik kiri dipompa keluar jantung ke seluruh tubuh kecuali paru-paru untuk melepaskan oksigen ke sel-sel seluruh tubuh. Setelah melepaskan oksigen, darah membawa air dan karbondioksida ke serambi kanan lalu ke bilik kanan.

ü Pembuluh  darah
-          Pembuluh darah merupakan saluran yang menyalurkan darah dari jantung ke seluruh tubuh dan dari seluruh tubuh kembali ke jantung.
-          Pembuluh yang dilewati darah yang menuju ke jantung disebut pembuluh balik (vena)
-          Pembuluh yang dilewati darah yang meninggalkan jantung disebut pembuluh nadi (arteri)
-          Pembuluh nadi paling besar adalah pembuluh nadi yang meninggalkan bilik kiri jantung. Pembuluh nadi yang paling besar disebut aorta.
-          Pembuluh balik yang besar ada dua, yaitu:
a.       Pembuluh balik atas adalah pembuluh balik yang membawa darah dari kepala dan lengan.
b.      Pembuluh balik bawah adalah pembuluh balik yang membawa darah dari badan dan anggota badan bagian bawah.
-          Pada ujung pembuluh balik yang terkecil dan ujung pembuluh nadi yang terkecil  terdapat pembuluh rambut yang langsung berhubungan dengan sel-sel tubuh. Pembuluh rambut tersebut juga disebut pembuluh kapiler.
-          Kontraksi otot terlalu lama berpengaruh buruk terhadap peredaran darah dan pembuluh darah, akibatnya:
a.       Orang yang sering duduk terlalu lama mudah menderita pelebaran pembuluh darah dekat anus. Pelebaran pembuluh darah di dekat anus disebut bawasir atau ambeien.
b.      Orang yang sering berdiri terlalu lama mudah menderita pelebaran pembuluh darah di kaki atau varices.
-          Pembuluh nadi pada orang tua biasanya sudah tidak elastis dan sering terjadi penyempitan pembuluh darah, misalnya akibat pengapuran. Hal tersebut menyebabkan timbulnya tekanan darah tinggi.

Perbedaan pembuluh nadi dan pembuluh balik

Pembuluh nadi
Pembuluh balik
Tempat
Agak ke dalam
Dekat dengan permukaan tubuh (tampak kebiru-biruan)
Dinding pembuluh
Tebal, kuat dan elastis
Tipis dan tidak elastis
Aliran darah
Berasal dari jantung
Menuju ke jantung
Denyut katup
Denyut terasa
Denyut tidak terasa

Hanya di satu tempat dekat jantung
Di sepanjang pembuluh
Bila ada luka
Darah memancar keluar
Tidak memancar

ü Limfe
-          Limfe atau getah bening merupakan suatu cairan yang susunannya mirip dengan plasma darah.
-          Getah bening berwarna bening kekuning-kuningan.
-          Di dalam limfe (getah bening) terdapat sel-sel darah putih, fibrinogen dan trombosit.
-          Pembuluh limfe bercabang-cabang yang ujung-ujungnya terbuka hingga peredaran limfe disebut peredaran terbuka. Plasma darah yang telah mengedarkan sari makanan lalu mengumpul di dalam pembuluh limfe. Pembuluh limfe juga berfungsi sebagai pengedar sari makanan terutama lemak.
-          Limfe yang berasal dari usus halus mengandung banyak lemak tetapi kadar proteinnya lebih sedikit daripada plasma darah biasa.
-          Di dalam tubuh terdapat dua pembuluh limfe besar, yaitu:
a.       Pembuluh limfe kanan, merupakan kumpulan pembuluh-pembuluh limfe yang berasal dari kepala dan dada sebelah kanan.
b.      Pembuluh limfe kiri , merupakan kumpulan pembuluh-pembuluh limfe yang berasal dari kepala dan dada sebelah kiri serta seluruh tubuh bawah dada.

ü Kelenjar Limfe
-          Pembuluh-pembuluh limfe yang berasal dari kepala dan anggota-anggota tubuh kita membentuk kelenjar-kelenjar limfe, kemudian masuk ke dalam pembuluh limfe yang lebih besar. Misalnya: di leher, di ketiak dan di selangkangan.
-          Kelenjar limfe merupakan tempat pertahanan terhadap bibit penyakit yang masuk ke dalam tubuh.
-          Jika terjadi infeksi, kelenjar limfe yang terdekatnya membengkak. Hal itu menunjukkan bahwa terjadi perlawanan dan pertahanan terhadap bibit penyakit yang masuk.

ü Limpa atau kura
-          Warna limpa adalah merah tua
-          Panjang limpa kurang lebih 10 cm.
-          Letak limpa di sebelah kiri, di belakang lambung dan bergabung dalam peredaran darah.
-          Besar limpa kira-kira sekepalan tangan
-          Fungsi limpa mirip dengan fungsi kelenjar limfe, yaitu:
a.       Sebagai tempat pembuatan sel darah putih
b.      Sebagai tempat pembinasaan kuman-kuman
c.       Sebagai tempat penimbunan darah, jika suatu saat ada organ tubuh yang memerlukan banyak darah maka limpa akan mengeluarkan persediaannya.
d.      Sebagai tempat pembongkaran sel-sel darah merah yang telah rusak.

ü Tonsil
-          Setiap manusia mempunyai sepasang tonsil atau amandel, yang terletak di dinding kiri dan kanan tenggorokan, sebuah di rongga hidung di belakang anak tekak.
-          Seringkali amandel membengkak atau meradang sehingga mengganggu tubuh. Bla hal itu terjadi amandel perlu dioperasi.
-          Fungsi tonsil sama dengan kelenjar limfe, yaitu mencegah masuknya kuman penyakit, terutama yang melalui lubang pernapasan. Tonsil juga berfungsi mencegah infeksi lebih lanjut dengan menghancurkan kuman-kuman penyakit.